Lidah buaya merupakan tanaman yang kaya akan manfaat bagi kesehatan, dilihat dari bentuk dan namanya yang menyeramkan, siapa sangka memiliki banyak manfaat dalam perawatan kesehatan. berikut ini beberapa manfaat lidah buaya bagi kesehatan kita :
Lidah buaya memiliki khasiat yang dapat membantu menyembuhkan dan mendinginkan luka, luka bakar dan luka akibat sengatan sinar matahari. belah / patahkan batang lidah buaya dan oleskan kebagian kulit yang terluka. Jika Anda tidak memiliki tanaman lidah buaya, Anda dapat menggunakan gel lidah buaya yang sudah banyak dijual toko obat / apotik.
2.Lidah buaya untuk pencahar / mempelancar pencernaan.
pada lapisan daun lidah buaya mengandung Aloin yang dapat digunakan sebagai obat pencahar, tetapi disarankan untuk tidak menggunakan lidah buaya untuk menurunkan berat badan karena apabila penggunaan yang berlebihan tidak aman dan dapat menyebabkan diare, kram, kehilangan kalium dan ketidakseimbangan elektrolit. Tanaman lidah buaya mengandung asam lemak yang anti-inflamasi yang berguna membantu menjaga keseimbangan basa untuk mencegah keasaman pada pencernaan seperti lambung dan usus.
3.Lidah Buaya untuk arthritis ( Radang sendi / encok / rematik )
Anti-inflamasi pada lidah buaya membantu mengurangi rasa sakit dan peradangan dari arthritis. Oleskan campuran lidah buaya dan minyak kayu putih ke daerah yang sakit dan pijat. Lidah buaya membantu penyerapan minyak kayu putih dan memungkinkan untuk merangsang darah dan mengurangi rasa sakit di lutut, siku, jari-jari dan sendi lainnya.
Itulah beberapa manfaat lidah buaya bagi kesehatan dan masih banyak lagi manfaat yang bisa kita dapat dari tanaman yang bernama lain aloe vera ini. mulailah manfaatkan tanaman yang bisa juga sebagai tanaman hias dihalaman kita ini. selain mendapat manfaat sebagai tanaman hias juga bermanfaat bagi kesehatan.
0 komentar:
Post a Comment