Kemampuan dasar adalah bakat alam yang bisa berubah tergantung pada dala diri seseorang, perkembangan teknologi dan lain-lain. Seseorang yang memiliki kemampuan dasar yang tinggi, bila dia tidak mengasah kemampuan tersebut, maka lambat laun tingkat kemampuannya tersebut akan berkurang secara terus menerus. Begitu pula sebaliknya, seseorang yang mempunyai tingkat kemampuan dasar yang rendah, apabila dia mengasahnya secara terus menerus, maka kemampuan berfikirnya akan meningkat secara terus menerus juga.
Selain faktor dalam dirinya, kemampuan dasar itu dapat juga dipengaruhi oleh perkembangan teknologi. Teknologi yang terus berkembang dengan pesat mengakibatkan manusia harus mengembangkan fikirannya juga untuk mengimbanginya. Bila seseorang tidak mampu menyesuaikan dirinya dengan perkembangan teknologi, orang tersebut akan menjadi orang yang terpinggirkan.
Jadi, kemampuan dasar itu merupakan bakat alam yang dapat dirubah tergantung pada diri kita sendiri, apakah akan membiarkannya, atau akan terus mengembangkannya guna mengimbangi zaman yang terus berkembang.
0 komentar:
Post a Comment